Remaja di Aceh Tenggara Ditemukan Tewas di Kebun Sawit, Diduga Korban Pembunuhan


Aceh Tenggara – Seorang remaja bernama Sangkot Reno Nainggolan (19) ditemukan tewas di kebun sawit Desa Sige Indah, Kecamatan Babul Rahmah, Aceh Tenggara, pada Rabu (5/2/2025). Polisi menduga korban merupakan korban pembunuhan setelah menemukan bercak darah di lokasi kejadian.

Kasi Humas Polres Aceh Tenggara, AKP Jomson Silalahi, mengungkapkan bahwa di tempat kejadian perkara (TKP) ditemukan sejumlah barang bukti yang mengindikasikan adanya tindak kekerasan. “Ada satu batu sebesar buah mangga berlumuran darah dan tiga daun coklat berlumuran darah,” ujarnya.

Kejadian bermula saat korban tidak pulang ke rumah pada Selasa malam (4/2/2025). Orang tua korban, Selamat Nainggolan, merasa cemas dan mencoba mencari anaknya di sekitar desa. Setelah tidak menemukan keberadaannya, Kepala Desa Sige Indah melaporkan kejadian ini ke polisi.

Tim Inafis Polres Aceh Tenggara bersama personel Polsek Babul Rahmah dan warga kemudian melakukan pencarian hingga akhirnya menemukan jasad Reno pada pukul 03.00 WIB dalam kondisi telungkup dan ditutupi daun pisang di tepi parit kebun sawit.

Jasad korban langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sahudin Kutacane untuk pemeriksaan lebih lanjut. Setelah proses visum, korban telah dikebumikan oleh keluarganya.

Pihak kepolisian kini tengah melakukan penyelidikan mendalam guna mengungkap pelaku dan motif di balik kasus dugaan pembunuhan ini.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama